You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pembangunan Tiga RPTRA di Jaktim Berjalan Lamban
.
photo doc - Beritajakarta.id

Pembangunan 3 RPTRA di Jaktim Lamban

Tiga dari sembilan Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) yang saat ini sedang dalam proses pembangunan melalui program coorporate social responcibility (CSR), belum menunjukkan kemajuan yang berarti.

Perusahaan yang kita pikir dananya kuat dan memang bergerak di bidang properti justru pembangunannya berjalan lambat

Contohnya seperti pembangunan RPTRA di Rusun Cipinang Besar Selatan, Rusun Pulojahe Kelurahan Jatinegara, dan RPTRA Penggilingan Jalan Rengas Blok I.

Pembangunan RPTRA Cibesel Masih Terkendala

"Ketiga lokasi RPTRA tersebut bobot pembangunan fisiknya baru lima sampai 20 persen. Bahkan pembangunan RPTRA di Rusun Cibesel belum dimulai sama sekali," ungkap Hendri Novtrizal, Kepala Kantor Pemberdayaan Manusia dan Perempuan (KPMP) Jakarta Timur, Rabu (25/11).

Padahal, sambung Hendri, perusahaan yang ditunjuk untuk membangun RPTRA di ketiga lokasi tersebut merupakan perusahaan besar yang bergerak di bidang properti.

Sebaliknya, pembangunan RPTRA melalui program CSR dari perusahaan otomotif atau perusahaan produsen obat dan makanan justru berjalan cepat.

"Perusahaan yang kita pikir dananya kuat dan memang bergerak di bidang properti justru pembangunannya berjalan lambat. Berbanding terbalik dengan perusahaan yang bukan bergerak di bidang properti, justru bobot pembangunan fisiknya lebih cepat," tutur Hendri.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Wali Kota Jaksel Bersilaturahmi ke Kediaman Ketua Umum Forkabi

    access_time19-05-2025 remove_red_eye24741 personTiyo Surya Sakti
  2. Kebakaran di Petojo Selatan Berhasil Dipadamkan Petugas

    access_time20-05-2025 remove_red_eye3293 personFolmer
  3. Warga Kelurahan Gunung Apresiasi Sudin SDA Jaksel Gercep Keruk Kali Jelawe

    access_time23-05-2025 remove_red_eye1355 personTiyo Surya Sakti
  4. Kabar Gembira, Bansos KLJ, KPDJ dan KAJ Bulan Mei 2025 Mulai Dicairkan

    access_time24-05-2025 remove_red_eye1267 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Muhammad Anwar Ingatkan Jajaran di Pemkot Jaksel Bekerja Optimal

    access_time19-05-2025 remove_red_eye1150 personTiyo Surya Sakti

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik